Home » , » KAHMI Merapat ke Kubu Prabowo

KAHMI Merapat ke Kubu Prabowo

Written By Unknown on Kamis, 26 Juni 2014 | 19.59

Korp Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa pada Pemilihan Presiden 2014. Deklarasi akan digelar di kediaman politikus senior Akbar Tandjung, di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis malam, 26 Juni 2014.

"KAHMI deklarasi dukungan ke Prabowo-Hattta pukul 19.30," kata Sekretaris Departemen Politik dan Pembangunan Demokrasi Majelis Nasional KAHMI, Riyono Asnan, saat dihubungi VIVAnews.

Menurut Riyono, KAHMI mendukung pasangan Prabowo-Hatta karena keduanya dapat membawa negara ini mandiri, kuat dan menjunjung tinggi pluralisme. Selain itu, mereka juga menghargai kemajemukan yang selama ini menjadi nilai-nilai perjuangan HMI.

"Komitmen keislaman-keindonesiaan Prabowo-Hatta selama ini sudah teruji. Banyak persinggungan nilai keislaman-keindonesiaan karena itu KAHMI dalam hal ini berjuang atas dasar nilai-nilai bukan politik praktis," ujar dia.

Riyono mengatakan, high politics bagi KAHMI bukan berarti tidak berpihak. Bagi KAHMI, high politics adalah dalam rangka memperjuangkan nilai-nilai yang selama ini menjadi rujukan HMI yaitu membentuk masyarakat adil dan makmur yang diridhoi Allah SWT.

"Dan hal ini hanya bisa diperjuangkan oleh pasangan Prabowo-Hatta," tuturnya.

Rencananya, hadir dalam acara deklarasi ini adalah capres-cawapres, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, serta Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hashim Djojohadikusumo.

Kemudian, para tokoh teras KAHMI seperti Akbar Tandjung, Sulastomo, Mahfud MD, Ridwan Saidi, Achmad Zacky Siraj, Harry Azhar Azis, Mahadi Sinambela, Laode R. Kamaluddin dan lainnya.

sumber: vivanews
Share this article :

Posting Komentar


 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2013. LAPMI CAKABA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger